Rumah adat betawi
pada umumnya memiliki struktur dengan rangka kayu atau juga bambu,
sementara untuk alas lantainya dilapisi cukup dengan tegel atau semen.
Jika anda ingin memiliki
rumah yang unik, anda dapat mengambil beberapa ide dari tipe
Rumah Adat Betawi ini.
Ada 2 Tipe Rumah Adat Betawi:
Sering juga disebut sebagai rumah kebaya. Ciri khas dari rumah adat betawi
ini memiliki halaman depan rumah yang luas, ruang tamu dan bale tempat
bersantai berada diteras rumah dengan ruangan semi terbuka dengan
dibatasi pagar kurang lebih setinggi 80 cm. Posisi lantai teras lebih
tinggi dari tanah permukaan halaman yang memiliki anak tangga sekitar
2-3 saja.
Didepan dan sekeliling
rumah merupakan halaman yang luas dan berpagar. Rumah bapang adat betawi
desain nya sangat sederhana, hanya berbentuk kotak terbuat dari kayu
dan diukir dengan ukiran khas betawi. Bagian rumah hanya terdiri dari
halaman luas, ruang tamu dan istirahat diteras rumah, ruang
keluarga, beberapa kamar tidur, kamar mandi dan dapur.
Rumah Gudang
Sesuai dengan namanya, rumah adat betawi
ini berbentuk persegi panjang dari depan ke belakang. Bentuk atap
rumahnya menyerupai perisai atau pelana kuda, dan didepan rumah memiliki
atap yang kecil dengan lis plank yang terbuat dari papan kayu yang
diukir berbentuk ornamen segitiga berjajar yang biasa disebut gigi
balang.
Pada bagian ruang tengah
terdapat kamar tidur, raung makan, dan kamar mandi yang hanya dibatasi
dengan dinding kayu dan beberapa jendela sebagai ventilasi udara. Pada
bagian luar merupakan teras terbuka yang dikitari dengan pagar karawang
yang rendah dari kayu. Sementara atap nya menggunakan genteng dari tanah
liat.
Keunikan lain dari rumah adat
betawi ini adalah dinding depan rumah yang menggunakan sistem knockdown
agar bisa dibongkar pasang jika menginginkan ruang an yang lebih luas
pada saat si tuan rumah mengadakan hajatan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar